Laman

Selasa, 13 April 2010

Inventarisasi Parasitoid dan Predator Hama Kutu Pseudococcidae pada Tanaman Jarak Pagar (Jatropha curcas Linn.)

Parasitoid dan predator merupakan bagian dari agen pengendalian biologis. Mereka berperan sebagai pengendali populasi hama. Pseudococcidae merupakan salah satu famili yang menyerang tanaman jarak pagar (J. curcas). Serangga ini dapat menurunkan produksi tanaman jarak pagar karena dapat menyebabkan daun menguning, memperlambat pertumbuhan tanaman, dan menyebabkan kematian tanaman. Selain itu mereka juga dapat berperanan sebagai vektor penyakit tanaman.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui parasitoid dan predator hama kutu Pseudococcidae pada tanaman jarak pagar (J. curcas). Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif eksploratif. Pengambilan sampel dilakukan pada bulan Mei sampai dengan bulan Agustus 2009 di kebun percobaan Balai Penelitian Tanaman Tembakau dan Serat (BALITTAS) di Karangploso Malang, Asembagus Situbondo, dan Muktiharjo Pati. Identifikasi dilakukan di Laboratorium Entomologi BALITTAS Malang. Objek penelitian ini adalah parasitoid dan predator hama kutu Pseudococcidae yang menyerang tanaman jarak pagar. Daun jarak pagar yang terserang hama kutu Pseudococcidae dimasukkan dalam wadah, kemudian ditunggu sampai keluar parasitoidnya ± 5-7 hari. Untuk pengawetan, hewan yang muncul diletakkan pada cup yang berisi alkohol 80%. Kemudian diamati di bawah mikroskop cahaya, dan diidentifikasi morfologinya dengan menggunakan bantuan buku identifikasi serangga Bulletin of the British Museum (Natural History) (Noyes & Hayat, 1984) dan Pengenalan Pelajaran Serangga (Borror et al, 1996).
Hasil pengamatan menunjukkan bahwa parasitoid yang yang ditemukan dari hama kutu Pseudococcidae pada tanaman jarak pagar (J. curcas) ada 12
spesimen, yaitu genus Aenasius (jantan dan betina), Leptomastix, Anagyrus, Granusoidea, Neoplatycerus, dan Genus a (famili Encyrtidae), Genus b (famili Braconidae), Genus c dan Genus d yang merupakan ordo Hymenoptera, Genus e (famili Phoridae) dan Genus f (famili Tachinidae) yang merupakan ordo Diptera. Predator yang ditemukan ada 2 spesimen yaitu Scymnus (familili Coccinellidae) yang merupakan ordo Coleoptera dan Chrysoperla (famili Cryshopidae) yang merupakan ordo Neuroptera.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar